Merdeka.com - Dua orang dilaporkan terluka setelah drone militer Israel melakukan serangan udara di Gaza pada hari Sabtu, menurut laporan departemen kesehatan, dikutip dari Anadolu, Minggu (17/6).
Serangan itu, menurut militer Israel untuk memblokade dua pengamatan yang diduga milik Brigade Ezzedine al-Qassam, sayap militer Hamas.
Sebelumnya media Israel melaporkan sejumlah kebakaran terjadi di wilayah perbatasan. Setelah demonstran melemparkan bola api ke pemukiman Israel.
Sejak 2007, jalur Gaza telah menjadi sorotan dunia karena blokade yang dilakukan Israel yang telah menghancurkan ekonomi masyarakat sekitar, dan merampas kedamaian bagi dua juta penduduknya.
Awal pekan ini, Majelis Umum PBB menyetujui resolusi yang mendesak perlindungan bagi warga Palestina. Resolusi itu menyalahkan Israel atas kematian warga Palestina di jalur Gaza. Serta mendesak masyarakat internasional untuk mempertimbangkan perlindungan bagi warga sipil Palestina. [frh]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar